Kapal Pesiar Terbesar Saat Ini Yaitu

Selamat malam sahabat dumay, ketemu lagi nih dengan tulisan saya. Hari ini saya dalam perjalanan menuju Salalah Oman. Nah berhubung kapal masih berlayar di laut dan 3 hari kemudian baru sampai tujuan, daripada ngelamun tidak jelas maka saya bikin artikel aja. Kali ini saya akan sedikit membahas tentang kapal pesiar terbesar yang pernah di buat oleh manusia saat ini. Sahabat dumay ada yang tahu tidak, kira-kira kapal apa hayoo ? ayo tebak ? Ya, jawabanya adalah MS. Symphony Of The Seas. Kapal yang di miliki oleh Royal Caribbean Cruise Lines, perusahaan yang memang paling suka membuat kapal pesiar dengan ukuran jumbo.


Nah di kutip dari Wikipedia, kapal ini punya bobot 228,021 ton dengan panjang 362 meter dan lebar 66 meter. Kapal ini punya 18 deck dengan draft 9 meter, sementara kecepatan maksimum dari kapal ini adalah 22 knots (41km/jam) Itu berkat di sematkannya 6 buah mesin Wartsilla  yang mempunyai power total 128600 HP dengan rincian 4 mesin masing-masing berpower 19300 HP dan 2 mesin masing-masing berpower 25700 HP. Ini adalah kapal ke empat Oasis class punya Royal Caribbean. Segala fasilitas hotel bintang 5 ada di kapal ini,bahkan lapangan basket, water boom, kolam renang, tembok panjat tebing, pertokoan, ice skating, taman pun ada di kapal ini.  Mungkin motto kapal ini adalah palu gada, apa lo mau gue ada...haha.

Symphony of the seas di buat dengan menghabiskan biaya sekitar US$ 1.35 miliar, kalo di rupiahkan sudah berapa karung tuh uang, pokoknya bisa membuat kita bilang wow. Sedangkan tempat pembuatanya ada di shipyard raksasa punya perusahaan Perancis yaitu Chantiers de I'Atlantique (STX) yang bertempat di Saint Nazaire Perancis. Kapal ini mulai di buat pada Oktober 2015 dab baru akhir Maret 2018 ini ini selesai.

Dengan kapasitas penumpang maksimum 6680 orang dan 2200 crew, rencananya kapal ini akan melakukan debut pelayaran perdananya pada tanggsl 31 Maret mendatang dengan rute Barcelona- Naples- Roma- Barcelona. Jika sahabat dumay ingin berwisata dengan kapal ini, akan dikenakan biaya sekitar 7.8 juta sampai 28 juta untuk cruise perdana selama 5 hari, tergantung tipe sama kelas kamar yang dipilih. Sayangnya belum ada informasi apakah dengan harga begitu sudah all in  atau ada tambahan biaya lainnya. Nah sahabat dumay yang uangnya berlimpah bolehlah charter kapal ini untuk seminggu buat jalan-jalan di Eropa ngajak sanak family dan tetangga satu kelurahan, jangan lupa ajak saya juga yaa..hehehe

Itu saja sahabat dumay, penjelasan singkat mengenai kapal pesiar terbesar yang di buat manusia saat ini. Mungkin bisa jadi referensi buat sahabat dan keluarga yang ingin menghabiskan liburannya bersama MS. Symphony of the Seas. Di bawah ini saya sertakan beberapa gambar  kapal dan fasilitasnya yang ada di dalamnya, jangan ngiler yaa liatnya..hehe. Sekian saja revuew singkatnya, happy traveling and make unforgettable moment on bord of cruise ship.Good night....







Comments

Popular posts from this blog

Singgah Satu Hari dan Terakhir Kali di La Reunion